SINARBANTEN.COM, Tangerang – Selam 2 hari, mulai 23-24 Februari 2022 Dinas Ketenagakerjaan Kota Tangerang Banten menggelar virtual job fair dengan menyediakan 2.899 lowongan pekerjaan dengan 158 formasi jabatan dari 34 perusahaan.
“Virtual job fair telah digelar sejak September 2020 dan menyerap 6.810 tenaga kerja hingga Januari 2022. Kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap bulan selama masa pandemi dan membantu masyarakat dalam mendapatkan informasi kerja maupun industri yang membutuhkan tenaga kerja,” ujarnya Plt. Kepala Dinas Ketenagakerjaan Tangerang, Rakhmansyah dalam acara peluncuran Aplikasi Tangerang Cakap Kerja dan Virtual Job Fair edisi HUT Kota Tangerang yang berlangsung secara daring dan luring di Gedung Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Rabu (23/2/2022).
“Dari kegiatan virtual job fair, banyak aduan masyarakat yang menyatakan dirinya tidak diterima atau dipanggil lagi oleh para perusahaan yang dituju. Oleh karenanya Disnaker meluncurkan Tangerang Cakap Kerja yang bisa jadi solusi para pencari kerja untuk meningkatkan skill, kompetensi dan kapabilitas. Sehingga saat melamar ke perusahaan sudah sesuai dengan apa yang dibutuhkan perusahaan tersebut,” jelas Arief
Karena memang, perusahaan tak hanya mencari mereka yang punya ijazah saja, tapi mengutamakan mereka yang punyak skill, kompetensi dan kapabilitas,” katanya.
Sebelumnya Ariel mengatakan keberadaan dari aplikasi “Tangerang Cakap Kerja” dapat meningkatkan kualitas dan kapasitas masyarakat untuk menjadi SDM yang berkualitas serta keberadaan Forum Komunikasi Bursa Kerja Khusus (FK BKK) SMK se-Kota Tangerang bisa menjadi fasilitator untuk membangun kerja sama dengan dunia usaha atau industri.
Sebagai informasi, adapun formasi jabatan yang tersedia dalam kegiatan Virtual Job Fair ini adalah manager HR and GA, accounting, desain grafis, programmer, supervisor logistik, hingga perawat dan lainnya. *[ Redaksi SB ]🙏🙏