Andra Soni Kunker Ke Perumahan Bumi Nagara Lestari, Dukung 3 Juta Rumah Program Pak Prabowo

SINARBANTEN.COM, Serang — Gubernur Banten, Andra Soni melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke Perumahan Bumi Nagara Lestari (BNL) di Kelurahan Nagara, Kecamatan Kibin, Kabupaten Serang, Kamis (13/11/2025).

Dalam kunker tersebut, Andra Soni mengatakan bahwa Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten menegaskan komitmennya mendukung program Tiga Juta Rumah yang digagas oleh Presiden Prabowo Subianto.

“Pemprov Banten mendukung penuh program tiga juta rumah yang digagas oleh pak presiden Prabowo dan kami siap menyukseskan program tersebut,” kata Andra Soni saat menghadiri acara akad massal Perumahan BNL, Kamis (13/11/2025).

Bertempat di kantor pemasaran Perumahan BNL Gubernur Banten tersebut secara simbolis menyerahkan 50 kunci rumah kepada para penerima manfaat, sebagai bentuk nyata upaya Pemprov Banten memperluas akses kepemilikan rumah bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR).

“Kehadiran kami di sini merupakan salah satu bentuk dukungan konkret terhadap kepemilikan rumah bagi masyarakat berpenghasilan rendah. Semoga seluruh masyarakat Banten memiliki kesempatan yang sama untuk memiliki rumah,” ujarnya.

Di tempat yang sama, Ali Suharli, Direktur PT Indo Graha Lestari selaku pengembang Perumahan Bumi Nagara Lestari, menyatakan bahwa lahan perumahan yang mereka kembangkan memiliki luas 65 hektare.

“Hingga kini jumlah rumah yang telah terbangun 3.500 unit. Hampir keseluruhan unit telah terisi oleh penghuni,” ujar Ali.

Selanjutnya, Aku mengungkapkan ada beberapa keunggulan di Perumahan BNL dibandingkan dengan Perumahan yang lain.

“Dengan membeli rumah di Perumahan BNL, masyarakat akan mendapatkan banyak manfaat, seperti adanya fasilitas umum yang sudah diserahkan, Ruko, kios, jalan yang luasnya mencapai 7 meter hingga lokasi yang cukup strategis dekat dengan pintu tol dan kawasan industri,” pungkasnya. *[ Redaksi SB ] 🙏🙏