SINARBANTEN.COM, Serang – Pada Senin (24/2/2020), pukul 09.45 WIB rombongan istri Presiden beserta rombongan yang terdiri dari istri Wakil Presiden KH Maruf Amin, Wury Estu Handayani serta istri para pejabat baik pusat maupun daerah tiba di Serang.
Dalam kunjungan tersebut, Istri Presiden Indonesia Joko Widodo, Iriana Jokowi memberikan bantuan 1000 jamban untuk warga Kota Serang, Banten.
Menurut pantauan Sinar Banten di lapangan, Ibu Iriana terlihat memberikan langsung bantuan jamban ini, kepada masyarakat Lingkungan Kenari RT 01/RW05, Kelurahan Kesunyatan, Kecamatan Kasemen, Kota Serang.
Dalam sambutannya, Iriana Joko Widodo menyampaikan, bantuan ini diberikan untuk menjaga kebersihan lingkungan dan masyarakat.
“Memang saat ini masih banyak masyarakat yang belum menggunakan jamban. Saya juga mengucapkan terimakasih kepada semuanya yang telah berpartisipasi dalam pelaksanaan pembuatan jamban ini,” ujarnya.
Iriana juga meminta kepada masyarakat yang sudah mendapatkan bantuan pembangunan jamban untuk menjaganya dan digunakan sebaik-baiknya. “Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat untuk memiliki jamban yang layak,” katanya.
Sementara itu, Camat Kasemen Golib Mutolib mengakui bahwa masyarakat Kenari ini memang sudah hampir 30 tahun masih banyaknya yang dolbon.
“Pemerintah sebetulnya sudah membuatkan MCK, tapi kesadaran masyarakatnya yang kurang dan tidak dirawat,” kata Golib.
Bantuan terebut, langsung dibangun di rumah masig-masing warga yang belum memiliki jamban.
“Bantuan ini langsung ke rumah warga. Bantuan ini juga tersebar ke semua kelurahan yang ada di Kecamatan Kasemen,” jelasnya.
Senebtara Direktorat Pengamanan Objek Vital (Ditpamobvit) Polda Banten menurunkan unit Security Door (Secdoor) untuk mengamankan kunjungan Iriana Joko Widodo dan rombongan.
Dirpamobvit Polda Banten Kombes Pol Istiyono mengatakan pengamanan VIP kunjungan Iriana Joko Widodo dan rombongan dilakukan pengamanan sesuai dengan SOP.
“Pengamanan VIP tersebut kami perketat guna mengantisipasi adanya gangguan keamanan, personel yang terlibat dalam pengamanan di perintahkan agar terus tingkatkan kewaspadaan dan jangan lengah dalam melaksanakan pengamanannya,” ucap Istiyono.
Sebagai informasi, Ibu Iriana Jokowi membagikan 1000 jamban untuk 3 kecamatan yaitu Kecamatan Kasemen 500 jamban, 250 kecamatan Taktakan dan 250 untuk Kecamatan Cipocok Jaya.
*[ AhS ] ??