SINARBANTEN.COM, Jakarta – Saat meninjau gladi kotor puncak peringatan bulan Bung Karno pada 24 Juni mendatang yang akan digelar di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Ketua DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Puan Maharani menjelaskan bahwa persiapan untuk puncak peringatan bulan Bung Karno sudah mencapai 90 persen.
Puan menyebutkan adanya kemungkinan kandidat bakal calon wakil presiden (cawapres) Ganjar Pranowo akan hadir. Dan acara tersebut juga bakal dihadiri oleh ketua umum partai politik.
“Bisa saja dari orang-orang yang kemudian yang nanti hadir merupakan bacawapres-bacawapres dari bacapres PDI Perjuangan yang belum pernah saya sebutkan atau mungkin belum kelihatan,” ujar Puan di Stadion GBK, Jakarta, Kamis (22/6/2023).
“Karena ya di situlah kita akan melihat bahwa akan ada wajah-wajah baru atau wajah-wajah lama yang selama ini sudah kami cermati untuk bisa jadi salah satu bacawapres PDI Perjuangan,” sambungnya.
Puncak peringatan bulan Bung Karno akan dihadiri oleh pengurus PDIP dari berbagai tingkatan. Ketua umum partaibpolitik lain juga diagendakan hadir dalam acara yang dihadiri langsung oleh Megawati Soekarnoputri, Presiden Joko Widodo (Jokowi), dan Ganjar.
Sebanyak 70 ribu peserta diagendakan hadir dalam puncak peringatan Bulan Bung Karno. Partai politik yang sudah meneken kerja sama politik dengan PDIP juga direncanakan hadir dalam acara tersebut. *[ Redaksi SB ]🙏🙏